tkracingpart.com

Kamu Penggila Motor Trail? Wajib Tahu Trik Mengendarai di Jalur Off-Road

GIR B TK BAHAN 520-38T BRIGHT

Motor trail memang diklaim memiliki penampilan manly, gagah dan berbeda dengan motor biasa yang sering kita lihat di jalan raya. Bentuknya boleh saja menarik perhatian, tetapi mereka yang mengendarai motor ini, nggak semuanya mau turun ke tanah atau jalur off-road loh. Beberapa dari mereka ada yang hanya tertarik dengan bentuknya dan digunakan di jalur beraspal seperti biasa saja.

Untuk kamu yang penasaran dan ingin mengendarai motor jenis ini di habitat aslinya, butuh pengetahuan dan persiapan khusus. Tidak sembarangan, karena karakter jalur tanah atau off-road jauh berbeda dengan jalanan beraspal. Agar selalu aman dan pede melintasi jalur ini dengan motor trail, berikut tips dan trik mengatasinya.

  1. Siapkan Peralatan dan Spare Part Khusus

Jalur off-road nggak seperti jalur aspal di jalan raya biasa, kamu perlu membawa peralatan sederhana seperti obeng, kunci busi dan kunci pas yang sesuai dengan ukuran spesifikasi motor trail kamu. Boleh juga ditambah spare part ekstra, misalnya kabel kopling, kabel gas, busi atau sedikit bensin.

Namun jangan biarkan barang-barang merepotkan kamu saat berkendara, simpan dalam sebuah tempat khusus dan ikat di belakang motor atau cukup taruh di dalam ransel. Jadi untuk mengantisipasi di tengah jalur tanah yang kebanyakan dekat hutan-hutan, bila tidak ada bengkel bisa memakai peralatan dan spare part cadangan tersebut.

  1. Gunakan Peralatan Keamanan Lengkap

Mungkin kamu berpikiran bahwa permukaan tanah dan lumpur lebih empuk dan nggak terlalu berbahaya dibandingkan aspal. Tapi bukan berarti kamu menyepelekan peralatan keamanan tubuh, kamu tetap butuh helm bermoncong panjang.

Helm dengan full face dan gear justru memberikan udara lebih banyak masuk untuk area kepala kamu. Karena berkendara di jalur off-road lebih banyak bergerak dan bermanuver ketimbang di aspal. Tambahkan goggle atau pelindung untuk melindungi mata dari debu atau kerikil yang memungkinkan masuk ke bagian helm, karena helm jenis ini kebanyakan tidak memiliki kaca.

Jangan lupa juga pelindung lutut, sikut, dada, leher dan sepatu khusus agar tetap aman dari paparan panas mesin dan memiliki cengkraman ke tanah yang lebih baik.

  1. Atur Jarak Tuas Kopling

Biasanya, jarak tuas kopling diatur supaya pengoperasiannya lebih mudah menggunakan dua jari. Hal ini dikarenakan agar selama melalui rintangan, tangan bisa bekerja lebih keras dan lebih fokus, misalnya saat menggenggam stang, mengatur gas dan bermanuver mengarahkan posisi motor. Selain itu posisi berkendara akan lebih banyak berdiri, jadi pastikan kinerja tangan dijadikan lebih efektif.

  1. Terjebak di Jalur Ular? Ikuti Saja

Jalur ular merupakan lintasan tanah atau lumpur yang terbentuk setelah dilewati motor-motor lain sebelumnya. Semakin dalam berarti semakin banyak dilalui oleh motor dan normalnya ukuran dari jalur ini pas dengan lebar ban motor. Akan lebih baik untuk tetap berada di jalur ini apa bila salah satu ban terperosok masuk, tidak perlu memaksanya keluar.

Picture by Freepik

Biarkan motor kamu mengikuti jalurnya karena jika bersikeras ingin keluar justru akan sedikit berbahaya dan beresiko membuat motor jatuh. Di ujung jalur pun setelahnya kamu bisa keluar dari lintasan ular tersebut.

  1. Sesuaikan Gas Saat Memasuki Area Berlumpur Padat

Area berlumpur padat berbeda dengan medan di tanah kering biasa, diperlukan gerakan dan tenaga tertentu terutama sebelum memasuki lubang. Jika melewati area ini dan terjebak di lubang berlumpur padat, ubah posisi duduk lebih ke belakang sambil menekannya supaya ban mendapat traksi lebih banyak. Sesuaikan gas dan jangan menariknya secara berlebihan.

  1. Pastikan Motor Kamu Menggunakan Komponen Yang Sesuai dengan Medannya

Gunakan ban yang sesuai dengan medan off road dan tentunya gunakan juga Velg yang terbukti memiliki kekuatan dan daya tahan di segala medan, Velg yang memiliki Standar Nasional ( SNI ) dan juga Standart Internasional ( DOT ). Disamping Velg tentunya peranan Gir Set ( Gir Depan, Gir Belakang  dan Rantai ) juga sangat penting utk menunjang performa motor kamu di medan offroad. Dan Semua itu bias kamu dapatkan  di www.tkracingparts.com . Velg TK Racing menggunakan Alloy seri 7 yg terbukti kuat dan ringan , berstandar nasional ( SNI )  dan juga bersatandar internasional (DOT ). Begitu juga dengan Gir Set TK Racing ( Gir Depan, Gir Belakang dan Rantai ) yg memiliki kekuatan dan daya tahan yg cocok untuk medan Adventure ataupun Offroad.

Happy off road Brotherrrr…………………….

Tips by TK Racingparts.com

Select the fields to be shown. Others will be hidden. Drag and drop to rearrange the order.
  • Image
  • SKU
  • Rating
  • Price
  • Stock
  • Availability
  • Add to cart
  • Description
  • Content
  • Weight
  • Dimensions
  • Additional information
Click outside to hide the comparison bar
Compare
× Hubungi kami via WhatsApp